|
Rabu, 15 Jan 2025
  • PERKULIAHAN Semester GENAP 2023/2024 : 19 Februari - 19 Juni 2024
X

Pengadaan Peralatan Laboratorium Kimia FMIPA sebagai Pemenuhan Kebutuhan Peralatan Pendidikan

Pada tahun 2022 ini, FMIPA melaksanakan kegiatan Pengadaan Barang dan Jasa berupa Peralatan Laboratorium Kimia selain Pengadaan Bahan Kimia. Fakultas MIPA memiliki 6 laboratorium kimia diantaranya; Lab. Biokimia, Lab. Kimia Organik, Lab. Kimia An Organik, Lab. Kimia Dasar, Lab. Kimia Fisik dan Lab. Kimia Analitik. Kegiatan praktikum dan penelitian laboratorium-laboratorium tersebut ditunjang dengan pemenuhan bahan kimia/kemikalia dan peralatan laboratorium kimia.

Pada tanggal 13 Juni 2022, Laboran di laboratorium kimia FMIPA melaksanakan pengecekkan barang berupa Peralatan Laboratorium Kimia bersama Penyedia dan Staf PPK FMIPA. Pengecekkan tersebut menilai kesesuaian antara barang yang dipesan dengan barang yang datang dengan melihat kesesuaian barang dengan melihat merk, mengingat produk harus berkualitas jadi merk menentukan standar kualitas barang yang dipakai di laboratorium kimia FMIPA. Jika tidak sesuai maka PPK tidak dapat menerima barang tersebut. Kesesuaian barang sangat penting mengingat barang-barang ini akan dipakai di laboratorium dengan pemakaian bahan kimia yang berbahaya, sehingga kualitas barang harus diutamakan.

Kesesuaian ukuran, bentuk dan warna, kesesuaian ini juga sangat penting, permintaan barang yang akan diadakan merupakan hasil perencanaan yang telah disesuaikan dengan kebutuhan. Sehingga jika ukuran, bentuk dan warna tidak sesuai maka tidak dapat digunakan.

Kegiatan pengadaan peralatan laboratorium kimia kali ini berupa: Buret 50mL, Corong Pisah 125mL, Corong Pisah 500mL, Gelas Piala 100mL, Gelas Piala 50mL, Gelas Piala isi wol, Gelas Ukur 25mL, Gelas Ukur 50mL, Piknometer 10mL, Piknometer 25mL, Rak Tabung Reaksi 12 lubang stailes, Rak Tabung Reaksi 24 lubang plastic, ring corong pisah 125ml, Statif + Klem untuk Buret single, statif + klem dobel buret, Tabung gelas tertutup, Thermometer, Viscometer Ostwald 5ml, set alat destilasi 500ml, lampu uv 254nm / 365nm, stirr barr 3cm, beaker glass 300ml, pipa bengkok, buret coklat 50ml.

Semoga dengan pengadaan peralatan laboratorium kimia ini dapat memperlancar kegiatan praktikum dan penelitian di laboratorium kimia FMIPA. Dengan lancarnya kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan prestasi mahasiswa FMIPA khususnya jurusan kimia.

Maju Terus FMIPA….

KELUAR