|
Kamis, 21 Nov 2024
  • PERKULIAHAN Semester GENAP 2023/2024 : 19 Februari - 19 Juni 2024
X

S-2 Kimia

Ilmu kimia adalah pengetahuan yang digunakan untuk mengeksplorasi dunia materi, sifat-sifatnya, dan reaksinya untuk membangun dan membentuk teknologi masa depan. Pemanfaatan sumber energi terbarukan, nanoteknologi, dan terobosan produk-produk baru, sangat erat berkaitan dengan pengembangan dan aplikasi ilmu kimia. Pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh sangat berharga untuk aplikasi bidang kesehatan, energi, lingkungan, dan berbagai industri terkait. Keingintahuan, ketelitian, dan pemikiran analitis sangat penting untuk menemukan sarananya. Oleh karena itu, Program Studi Magister Kimia FMIPA UNSOED hadir untuk memenuhi tuntutan dan kebutuhan tersebut.

Program Studi Magister Kimia FMIPA UNSOED didirikan berdasarkan SK Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi No. 350/E/O/2024 tahun 2024. Tujuan Program Studi Magister Kimia untuk menghantarkan sumber daya manusia unggul yang memiliki karya, terutama dalam bidang material maju dan bahan alam yang berbasis sumberdaya dan kearifan lokal. Mahasiswa diberi kesempatan untuk mengembangkan keterampilan teknis dan kemampuan untuk mengevaluasi dan menganalisis data terkait produk-produk kimia terbaru, berkontribusi pada penelitian ilmiah, dan menghasilkan karya yang bermanfaat bagi masyarakat. Tuntutan pasar kerja serta keinginan mengembangkan kolaborasi interdisipliner dengan bidang ilmu lainnya juga menjadi pertimbangan penting.

Pengembangan Program Studi Magister Kimia sesuai dengan Pola Ilmiah Pokok (PIP) pengembangan UNSOED yaitu Pengembangan Sumber Daya dan Kearifan Lokal yang Berkelanjutan. Dalam hal ini, Program Studi Magister Kimia berfokus pada kurikulum yang mengarah pada tiga topik unggulan sebagai penciri, yaitu desain material untuk industri, energi dan lingkungan; pengembangan minyak atsiri; serta bahan alam untuk kesehatan dan pangan. Pencapaian tujuan Prodi Magister Kimia dilaksanakan melalui pembelajaran berbasis Outcome Based Education (OBE), dan penelitian unggul. Pengalaman penelitian tersebut akan menginspirasi lulusan Prodi Magister Kimia untuk memiliki karir profesional sebagai akademisi, peneliti, dan tenaga ahli.

Visi

Menjadi Program Studi Magister Kimia yang unggul secara internasional dalam pengembangan dan penerapan ilmu kimia, terutama dalam bidang material maju dan bahan alam yang berbasis sumberdaya dan kearifan lokal

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan magister kimia yang berkualitas dan unggul
  2. Mengembangkan penelitian ilmu kimia, terutama dalam bidang material maju dan bahan alam yang berbasis sumberdaya dan kearifan lokal.
  3. Menerapkan ilmu kimia melalui kegiatan yang memberikan manfaat nyata kepada masyarakat.

Tujuan Pendidikan 

  1. Menghasilkan lulusan magister kimia yang berkualitas dan unggul.
  2. Menghasilkan karya melalui penelitian dalam bidang material maju dan bahan alam yang berbasis sumberdaya dan kearifan lokal.
  3. Menghasilkan karya yang dapat diterapkan pada masyarakat.

KELUAR