|
Rabu, 15 Jan 2025
  • PERKULIAHAN Semester GENAP 2023/2024 : 19 Februari - 19 Juni 2024
X

Aktif dan Berprestasi, CHICY AMEY LIAWATI, Lulusan Terbaik Jurusan Matematika Periode Yudisium Juni 2022

Mari mengenal Chicy Amey Liawati, salah satu lulusan terbaik FMIPA yang berasal dari prodi Matematika, yang telah mengukirkan prestasinya tahun ini untuk FMIPA, Keluarganya dan dirinya. Pada tanggal 28 Juni 2022 FMIPA melaksanakan kegiatan yudisium yang  diikuti oleh 14 peserta dari 3 program studi. Sebanyak 6 peserta dari prodi Kimia, 2 peserta dari prodi Matematika dan 6 peserta dari prodi Fisika. Pelaksanaan Yudisium periode ini dilaksanakan secara luring di Ruang Rapat Lantai II Gedung A FMIPA Unsoed.

Pada setiap pelaksanaan Yudisium terdapat lulusan terbaik dengan pencapaian IPK tertinggi dalam satu periode. Dan kali ini sebagai lulusan terbaik FMIPA untuk prodi matematika adalah Chicy Amey Liawati dengan IPK 3.93 dengan masa studi 3 tahun 10 bulan. Mengagumkan dan luar biasa, bukan hal yang biasa meraih IPK dengan predikat Dengan Pujian dalam kurun waktu 3 tahun 10 bulan, oleh karena itu prestasi ini sangat membanggakan.

Chicy Amey Liawati merupakan putri tercinta dan dua bersaudara dari pasangan Bapak Marjono dan Ibu bernama Ida Kurniasih dan sang ayah seorang Pejuang Ojeg Pengkolan dan ibu merupakan seorang pedagang. Lahir di Cirebon, 21 Mei 1999 dan merupakan anak pertama dari 2 bersaudara, memiliki seorang adik yaitu Hafiz Firmansyah. Chicy Amey Liawati tumbuh dan besar di Perumahan Lovina Village, Desa Tengah Tani, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat .

Chicy Amey Liawati adalah Staf divisi pendidikan HIMATIKA periode 2019-2020, pernah menjadi kordinator lapangan untuk event olimpiade matematika dan fisika pada tahun 2019, juga mengikuti beberapa kepanitian diantaranya kepanitian laboratorium MIPA tahun 2019, Diesnat Matematika 2019 dan lain sebagianya dan saya juga pernah menjadi salah satu voluenter ilmu untuk kegiatan BEM MIPA.

Untuk prestasi yang pernah diraih yaitu:

-Juara 2 e-learning video contest (ELVICO) tingkat nasional yang diselenggarakan pada tahun 2020

-Peserta Kompetisi Nasional MIPA (KN MIPA) Tingkat wilayah Jawa Tengah Bidang Matematika  tahun 2021

-Asisten Tutorial untuk beberapa Mata kuliah seperti kalkulus 1, Aljabar Linier Elementer(Ale), Pengantar Teori Peluang(PTP), Pengantar Statistika Matematika(PSM)

Pada kesempatan ini narasumber menceritakan tentang cita-citanya kepada penulis,“Saya bercita-cita menjadi seorang dosen dan peneliti dibidang matematika dan saya memiliki impian untuk merubah pandangan sebagian besar orang yang memandang matematika itu pelajaran yang sulit menjadi suatu mata pelajaran yang menyenangkan dan menantang”.

Dan dalam kesempatan ini narasumber menyampaikan kesan dan pesan untuk FMIPA,”Semoga FMIPA UNSOED semakin maju dan dapat menghasilkan lulusan terbaik dan lulusan-lulusan yang terampil dan berkompeten di dunia kerja dan tentunya lulusan-lulusan yang dapat menebar kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar, bagi kemajuan bangsa dan negara dan juga semoga FMIPA unsoed dapat menambah jenjang pasca sarjana dimasa yang akan dating, terima kasih FMIPA Unsoed karena telah menjadi tempat saya berproses menjadi pribadi yang lebih baik.

Semangat dan Sukses Selalu untuk seluruh lulusan FMIPA…

BRAVO FMIPA

By ummi syarifah

KELUAR