|
Monday, 29 Apr 2024
  • PERKULIAHAN (Semester GENAP 2022/2023): 13 Februari - 16 Juni 2023
X

MENEMBUS FINAL LKTIN DAN MERAIH JUARA 3

Tiga orang mahasiswa Matematika FMIPA Unsoed yang tergabung dalam Infinity Team berhasil meraih penghargaan sebagai Juara Ke-3 pada ajang Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika “Algebra”, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Ketiga mahasiswa tersebut adalah Zeha Kirana, Hera Indrawati dan Nisa Tri Yulinda. Dua yang pertama adalah mahasiswa angkatan 2020, sedangkan Nisa adalah mahasiswa angkatan 2021.

Kebahagiaan yang Membuncah: Menembus Final dan Menajdi Juara 3

Lomba diawali dengan seleksi abstrak oleh panitia dan ditentukan lima belas tim yang berhak untuk mengikuti Seleksi Final pada 4 September 2023. Pada tahap final, selain presentasi oral secara online, penilaian juga dilakukan berdasarkan konten artikel yang diserahkan dan disain slide presentasi.

Dalam presentasinya, Infinity Team memaparkan artikelnya yang bertajuk Implementasi Dashboard untuk Mendetaksi Krimimalitas di Indonesia Berdasarkan Tingkat Kerawanan Menggunakan Analisis Kluster Metode K-Means. Pengumuman pemenang dilakukan oleh panitia lomba pada 7 September 2023 dan Infinity Team dinyatakan sebagai Juara Ke-3 dengan menyisihkan 12 finalis lainnya. Selamat untuk Infinity Team dan Terus Berkarya.

Suasana Presentasi Online pada Babak Final

–Suci Rahayu-

 

KELUAR